Manfaat Susu Kedelai Apa Saja? Ini 6 Manfaatnya

Manfaat susu kedelai kian hari kian ramai diperbincangkan. Tidak hanya bagi mereka yang menganut gaya hidup vegetarian, namun juga mereka yang mengonsumsi susu kedelai pada umumnya.

Selain itu, rasa dari susu kedelai tak kalah enak dari susu lainnya. Begitu pula dengan berbagai manfaat susu kedelai terhadap tubuh kita.

Susu kedelai atau biasanya juga disebut dengan nama sari kedelai ialah sebuah minuman susu dari olahan bahan nabati yaitu biji kedelai.

Mengapa dikatakan sebagai susu? Karena tampilan minuman ini yang memiliki warna putih sedikit kekuningan bagitu mirip dengan susu. Maka dari itu disebut susu kedelai. Susu kedelai berbeda dengan susu sapi. Perbedaannya ada pada warna, proses pembuatan, dan kandungan nutrisinya.

Seperti yang kita tahu bahwa kedelai adalah bahan utama pembuatan tahu dan tempe. Kandungan nutrisi pada kedelai juga bagus, jadi bisa sebagai minuman pengganti susu.

Sebagai informasi, Anda juga bisa membuat susu kedelai sendiri di rumah. Caranya dengan mencuci bersih dan menghaluskan kedelai di blender. Selanjutnya, kedelai tersebut Anda saring agar muncul air sari kedelai. Kemudian, rebus sampai matang dan tambahkan gula secukupnya.

Baca juga: Susu Kedelai dan Manfaatnya untuk Ibu Hamil

Apa Saja Kandungan Nutrisi Pada Susu Kedelai?

Selanjutnya, untuk mengetahui berbagai manfaat susu kedelai maka kita perlu mengetahui apa saja kandungan nutrisi yang ada di dalamnya.

Berdasarkan penjabaran yang tertulis di Journal of Food Science and Technology, menjelaskan bahwa kandungan nutrisi pada susu kedelai cukup tinggi. Walaupun jika kita bandingkan dengan susu sapi akan tetap susu sapi unggul dalam nilai gizinya.

Mengapa demikian? Karena pada susu sapi ada beberapa kandungan yang jumlahnya lebih banyak. Seperti kandungan karbohidrat, lemak serta protein dalam susu sapi lebih banyak.

Susu kedelai kerap digunakan sebagai alternative bagi mereka yang mengalami alergi terhadap kandungan laktosa yang ada pada susu sapi. Selain itu juga pada susu kedelai mengandung asam amino dari protein yang hampir setara dengan susu sapi.

Pada satu sajian susu kedelai sebanyak 100 gram, mengandung gizi berikut ini berdasarkan situs Hellosehat.

1. Energi 41 Kkal
2. Karoten Total 200 mikrogram
3. Air 87 Gram
4. Protein 3.5 Gram
5. Lemak 2.5 Gram
6. Serat Pangan 0.2 Gram
7. Karbohidrat 5 Gram
8. Fosfor 45 mg
9. Kalsium 50 mg
10. Zat Besi 0.7 mg
11. Kalium 287.9 mg
12. Natrium 128 mg
13. Tembaga 0.12 mg
14. Zink 1 mg
15. Vitamin B1 0.08 mg
16. Vitamin B2 / Riboflavin 0.05 mg
17. Niasin 0.7 mg
18. Vitamin C 2 mg

Kandungan nutrisi berupa vitamin dan mineral dalam susu kedelai sangat bermanfaat bagi Anda. Pastikan Anda mencukupi kebutuhan nutrisi tubuh dengan mengonsumsi makanan bergizi serta pola hidup sehat, ya.

Baca juga: Ingin Diet Sehat? Ini Rekomendasi Susu Diet Terbaik

Beberapa Manfaat Susu Kedelai

Manfaat Susu Kedelai
id.pinterest.com

Setelah mengetahui begitu banyaknya nutrisi yang terkandung di dalam susu kedelai, seperti yang telah terpapar di atas. Kini Anda perlu tahu, apa saja manfaat susu kedelai.

Manfaat yang bisa Anda dapatkan tentu sangat membantu menjaga kondisi tubuh dan kesehatan. Berikut ialah manfaat yang bisa Anda peroleh dengan mengonsumsi susu kedelai.

1. Mendukung Proses Pertumbuhan

Khususnya pada anak-anak, kandungan protein susu kedelai mulai dicerna menambah nutrisi tubuh.

2. Membantu Menurunkan Kolesterol

Manfaat susu kedelai selanjutnya ialah mencegah berbagai penyakit termasuk kolesterol. Karena dalam susu kedelai mengandung isoflavon dan asam amino yang berfungsi menurunkan kolesterol juga terhindar dari penyakit kardiovaskuler.

3. Membantu Menurunkan Berat Badan

Susu kedelai cocok sebagai salah satu menu diet. Asupan kaya protein bisa menurunkan berat badan sehingga tidak obesitas. Manfaat susu kedelai untuk diet ialah agar kita tidak lemas walaupun sedang diet.

4. Mencegah Risiko Kanker Usus

Pada kedelai terdapat kandungan butyrate, yang merupakan bakteri baik. Fungsi bakteri ini adalah sebagai anti inflamasi. Sehingga dapat membantu proses pengobatan berbagai gangguan penyakit pada usus kita.

5. Membantu Melancarkan Sistem Pencernaan

Karena susu kedelai kaya akan kandungan serat pangan. Serat pangan ini membantu melancarkan perncernaan kita, sehingga mencegah terjadinya sembelit. Hal ini karena kedelai mengandung isoflavon yang mempermudah penyerapan sari makanan dalam usus.

6. Mengurangi Gejala Post-menopause

Manfaat susu kedelai untuk wanita yang telah mengalami menopause adalah kandugan isoflavon sebagai penjaga kadar esterogen sehingga daya tahan tubuh terjaga.

Itulah 6 manfaat susu kedelai bagi kesehatan tubuh. Perlu Anda ketahui, susu kedelai akan memiliki khasiat maksimal jika Anda mengonsumsi susu kedelai murni tanpa pemanis buatan dan pengawet. Selain itu, susu kedelai yang menyehatkan adalah susu yang masih segar dan bukan susu kemasan.

Apa Resiko Mengonsumsi Susu Kedelai

Manfaat Susu Kedelai
id.pinterest.com

Walaupun memiliki begitu banyak kandungan nutrisi dan manfaat susu kedelai bagi tubuh kita, sebaiknya kita tetap harus mengonsumsi dengan sewajarnya.

Memang tidak ada aturan paten mengenai aturan minum susu kedelai sebagaimana meminum obat. Kita bisa ikuti anjuran konsumsi tahu, di mana dalam sehari adalah kurang lebih 10 gram.

10 gram tahu setara dengan susu kedelai sebanyak 500 gram. Bisa kita artikan dengan mengonsumsi susu kedelai dua kali sehari dengan sajian dua gelas.

Tidak semua orang bisa mengonsumsi susu kedelai, ada beberapa efek samping susu kedelai bagi mereka yang alergi terhadapnya. Apakah Anda pernah mengalami gejala alergi susu seperti di bawah ini? Bisa jadi, Anda memiliki alergi susu kedelai.

Beberapa gejala alergi susu kedelai meliputi:

1. Mual
2. Sakit perut
3. Muntah
4. Diare
5. Mulut Gatal
6. Pilek
7. Sesak nafas
8. Hingga ruam kulit atau gatal-gatal bahkan bengkak

Agar tidak terkena alergi susu, sebaiknya Anda konsumsi susu bebas laktosa, atau hindari segala macam olahan susu yang bisa memicu alergi Anda. Penting juga untuk mengetahui bahwa Anda alergi susu, agar dapat mengurangi konsumsi susu.

Mari Produksi Susu Kedelai Bubuk di Global Nava Industri

Apakah Anda tertarik memiliki brand susu kedelai bubuk? Global Nava Industri siap mewujudkan keinginan Anda. Mari bekerja sama dengan kami untuk menciptakan brand minuman And sendiri.

Global Nava Industri adalah maklon minuman serbuk satu atap yang bisa jadi solusi bagi pebisnis minuman. Kami memiliki layanan konsultasi seputar produksi dan branding, product sampling, formulasi minuman yang aman, dan desain kemasan produk Anda.

Selain itu, kami juga menawarkan jasa pengurusan perizinan dan sertifikasi produk Anda. Untuk itu, Anda cukup mengikuti proses produksi dan pengemasan produk sesuai prosedur. Sementara itu, jika Anda masih awam dengan industri minuman, kami akan membantu memasarkan produk Anda.

Mari ciptakan produk susu kedelai impian Anda bersama kami di Global Nava Industri. Selengkapnya, sila hubungi CS kami.

Tinggalkan komentar